Purna Bhakti, Delapan Personel Polres Mura Diwisuda

    Purna Bhakti, Delapan Personel Polres Mura Diwisuda

    MUSIRAWAS SUMSEL - Kapolres Musi Rawas (Mura), AKBP Achmad Gusti Hartono memimpin langsung, upacara Wisuda Purna Bhakti Personel Polres Mura, di halaman depan Mapolres Mura, sekitar pukul 08.00 WIB, Senin (4/7/2022).

    Upacara dihadiri juga, Kabag Ops, Kompol Polin E.A Pakpahan, Kabag SDM, Kompol Harisson Manik, Kabag Ren, Kompol Nusirwan, Kabag Log, Harisson Manik, Kasat Reskrim, AKP Dedi Rahmat Hidayat, Kasat Narkoba, AKP Herman Junaidi, Kasat Lantas, AKP Budi Harto, serta para kapolsek dan personel Polres Mura.

    Sedikitnya ada delapan personel yang wisuda Purna Bhakti diantaranya, Kompol Bawon Sandur, jabatan akhir Kabag Ren, Kompol Madroji, Kapolsek Purwodadi Iptu Sulaiman Abbas, Kasubbagdalgar Bagren, Ipda Duli, Kanit Binmas Polsek Jayaloka, Ipda M Nasir, P.S KA SPKT 3 Polsek Purwodadi, Ipda Musri Jaya, KA SPKT Polsek Muara Beliti, Ipda Enem, P.S Kanit Samapta Polsek BTS Ulu dan Aiptu Supriyono, Ba Bag SDM Polres Musi Rawas 

    Saat upcara digelar, masing-masing kedelapan personel diberikan berupa medali kehormatan serta bingkisan berupa kenang-kenangan dari kapolres beserta jajaran Polres Mura.

    Dalam kesempatan itu, Kapolres Mura, AKBP Achmad Gusti Hartono mengatakan bahwa  purna bhakti merupakan suatu hal yang bersifat wajar dan harus dilewati oleh setiap anggota polri.

    Purna bhakti bukan berarti berhenti untuk berkarya namun sebagai wadah untuk babak baru mengembangkan minat, masa pensiun bukan merupakan suatu hal yang menakutkan, namun lembaran baru yang akan dilalui oleh semua.

    "Keberhasilan tugas kepolisian dan perkembangan polri tidak lepas dari peran didalamnya dari masyarakat termasuk sumbangsih dan Dharma Bakti Pada Purnawirawan Polri” jelasnya.

    Kapolres menjelaskan, secara pribadi selaku kapolres beserta jajaran mengucapkan banyak terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Kompol Bawon Sandur, Kompol Madroji, Iptu Sulaiman Abbas, Ipda Duli, Ipda M Nasir, Ipda Musri Jaya, Ipda Enem dan Aiptu Supriyono, atas segala kinerja yang luar biasa serta loyalitas yang patut dibanggakan dan dedikasi yang tinggi bagi institusi polri.

    "Selamat jalan Ksatria Bhayangkara dan selamat telah berhasil melewati masa dinas yang panjang, selamat kembali pada masyarakat dan polri berterima kasih atas pengabdian yang selama ini telah diberikan” tutupnya.

    Usai, dilaksanakan upacara dilanjutkan dengan upacara pedang pora untuk ke delapan personel, Kompol Bawon Sandur, Kompol Madroji, Iptu Sulaiman Abbas, Ipda Duli, Ipda M Nasir, Ipda Musri Jaya, Ipda Enem dan Aiptu Supriyono.

    Dan, dihadiri langsung sekaligus dihantarkan kedepan pintu gerbang oleh, Kapolres Mura, AKBP Achmad Gusti Hartono didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Mura, Ny Irene Gusti Hartono. (rls/dod)

    polres musirawas mura sumsel
    Dodi Chandra

    Dodi Chandra

    Artikel Sebelumnya

    APPBSI Musirawas Sumbang Dua Medali Untuk...

    Artikel Berikutnya

    HUT Bhayangkara ke-76, Bupati Musirawas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Komplotan Oknum Koruptor di PWI Segera Dilaporkan ke APH, Wilson Lalengke Minta Hendry dan Sayid Dicekal
    Enam Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Bakamla RI Diserahterimakan
    Markas Puspenerbad Terima Kunjungan Singkat Wakasad
    Pelaku Pemalsu Plat Dinas TNI Ditangkap
    Tenggelam Demi Bendungan, Desa Leluhur Dayak Kenyah akan Hilang demi Energi IKN

    Ikuti Kami